Surat Terbuka Untuk Mas Riri Reza.
Saya ini rakyat biasa mas. Mas ga kenal saya, apa lagi Pak Prabowo dan Pak Jokowi. Saya adalah anak desa yang lahir di Sengkol Lombok Tengah, NTB. Desa tempat saya lahir itu termasuk salah satu desa yang selalu kering saat musim kemarau menjelang. Tanahnya "tersenyum" kalau kemarau,tapi sangat lengket kala hujan menerpa (tanahnya tanah liat).
Tetapi saya tahu mas Riri, dari film-film yang mas sutradarai. Seorang sutradara film terkenal dan sangat idealis. Apa yang telah mas perbuat untuk dunia perfilman yang mati suri sangat saya acungi jempol (four thumbs up for you mas). Tetapi ada satu yang menurut saya agak berlebihan (reaktif) yang ditunjukkan oleh mas Riri dan teman-teman artis yang mendukung Pak Jokowi. O ia mas, saya lupa, saya mendukung Pak Prabowo-Hatta sebagai presiden dan wakil presiden RI.
Saya hanya ingin mengingatkan mas Riri dan semua artis yang sudah menyampaikan surat terbukanya kepada Pak Prabowo, tentu tidak elok kalau kita memaksa apa yang kita sangka kebenaran kepada orang lain untuk dianggapnya bahkan dijadikannya kebenaran. Kalau persoalan ilmiah, atau bahasa yang lebih general saya sampaikan, apa saja yang merupakan kreasi dan karya manusia, sejatinya memiliki kelemahan yang nyata. Karena itu, saya sangat menyayangkan apa yang telah mas Riri dan teman-teman artis yang mendukung Pak Jokowi lakukan.
Tentu dalam dunia demokrasi secara umum (dimana politik adalah salah satu bagian didalamnya), setiap individu memiliki hak untuk menyampaikan apa saja yang menjadi pandangannya, tetapi sekali lagi saya sampaikan, tentu tidak elok kalau apa yang menjadi pandangan kita lantas juga harus menjadi pandangan orang lain.
Dalam konteks demokrasi, saya mengharapkan kepada mas Riri dan teman-teman artis pendukung Pak Jokowi, untuk tetap tenang melihat kondisi ini. dalam dunia manusia, perbedaan itu adalah suatu keniscayaan. Dalam konteks PEMILU, lembaga resmi yang menentukan siapa yang akan mendapat mandat rakyat adalah KPU. Apakah apabila Pak Prabowo menang berarti tidak sah dan tidak mendapat mandat rakyat??!! jawabannya tentu tidak!! karena siapapun pemenangnya adalah orang yang dipilih oleh mayoritas anak bangsa.
Karena itulah mas Riri dan teman-teman artis yang mendukung Pak Jokowi, harus tenang dan legowo untuk menunggu hasil resmi yang akan dikeluarkan oleh KPU. Dan siapapun nanti yang menang, sekali lagi adalah presiden kita bersama. Saya juga berharap Pak Jokowi juga harus legowo dan bersikap sebagai seorang negarawan kalau ternyata pada akhirnya nanti, penghitungan resmi KPU memenangkan Prabowo -Hatta.
Salam Hormat Saya
Agus Afandi
(anak desa dari sengkol, Lombok Tengah Nusa Tenggara Barat)
Seperti diberitakan bahwa sebelumnya para artis membuat kumpulan surat terbuka yang diunggah di media sosial di Tumblr.com pada Ahad (13/7). Di antara beberapa nama yang menulis surat itu, antara lain Mira Lesmana, Happy Salma, Nina Tamam, dan Riri Riza.
Seperti diberitakan bahwa sebelumnya para artis membuat kumpulan surat terbuka yang diunggah di media sosial di Tumblr.com pada Ahad (13/7). Di antara beberapa nama yang menulis surat itu, antara lain Mira Lesmana, Happy Salma, Nina Tamam, dan Riri Riza.
source: Komen di Republika
Follow Us
Were this world an endless plain, and by sailing eastward we could for ever reach new distances